Minggu, 23 Januari 2011

Getaran Harmonis

 Getaran merupakan gerak bolak-balik yang melewati titik kesetimbangan. Getaran harmonis merupakan gerak/getaran yang memiliki periode yang sama. Dalam kehidupan sehari-hari, getaran harmonis jarang ditemui, ini di karenakan dalam suatu getaran, biasanya periode dan simpangannya selalu tidak tetap/berubah-ubah.

Getaran harmonis itu sendiri, disebabkan oleh gaya pemulih (selalu menuju titik setimbang) yang sebanding dengan simpangannya.

Sabtu, 22 Januari 2011

Pengantar Internet

Keunggulan komputer akhir – akhir ini sudah merajalela. Terlebih internet. Internet adalah suatu program, di mana kita dapat mencari informasi berbagai media dengan cara mengetikkan ( menuliskan ) situs – situs yang dituju. Lewat internet , kita dapat mencari informasi dari dalam negeri ( domestik ) atau pun luar negeri. Dari internet , kita dapat berkirim salam ( chatting ) dengan pemilik komputer lain yang berbasis internet. Selain keunggulan di atas, internet juga sering dijadikan alat untuk berbuat kriminalitas, contohnya kasus yang lagi trend sekarang yaitu FB ( Facebook ).

Penampilan Karyawan Ramayana

Penampilan merupakan bentuk citra diri yang terpancar dari diri seseorang, karena penampilan merupakan suatu sarana komunikasi antara kita sebagai karyawan dengan customer.

Seseorang yang tampil menarik, berpenampilan menarik adalah salah satu kunci sukses seseorang.

Standar penampilan karyawan Ramayana adalah sebagai berikut.

Jam Kerja dan Cuti Karyawan Ramayana

Jam kerja dan cuti karyawan Ramayana diatur sebagaimana berikut dibawah ini.  

Cuti Karyawan Ramayana : 
Karyawan Ramayana yang telah lulus masa percobaan, perusahaan memberikan ijin tidak masuk kerja di luar hak cuti tahunan, adapun ijin yang dapat dianggap wajar dan dapat dipertanggungjawabkan
  1. Ijin istri karyawan Ramayana melahirkan     :     02 hari
  2. Ijin pernikahan anak karyawan Ramayana    :    02 hari

Peraturan Karyawan Toko Ramayana

Peraturan merupakan suatu aturan yang memiliki tujuan untuk menjadi beraturan baik secara struktur maupun sistematika dari suatu proses yang dijalani secara teratur dan berstruktur. Peraturan adalah sebuah tata tertib dan aturan yang harus di patuhi  dimana disertai sangsi atau hukuman bagi yang melanggar.
Berikut adalah Peraturan Karyawan Toko di Ramayana
  1. Setelah melakukan absensi masuk, karyawan Ramayana tidak boleh lagi keluar/meninggalkan toko untuk keperluan pribadi. 
  2. Keluar masuk karyawan Ramayana melalui pintu yang telah ditentukan 
  3. Saat jam istirahat, karyawan Ramayana dilarang berada di area counter. 

Kategori Pelanggaran Fatal di Ramayana

Pelanggaran fatal adalah pelanggaran yang dilakukan oleh karyawan Ramayana yang masuk dalam kategori berat sehingga mengakibatkan karyawan tersebut perusahaan Ramayana berhak untuk melakukan Pemutusan Hubungan Kerja(PHK) tanpa pesangon maupun ganti rugi kepada Karyawan Ramayan yang bersangkutan.

Adapun pelanggaran berat tersebut antara lain :
  1. Karyawan Ramayana melakukan pencurian, penggelapan, penipuan, korupsi dan sebagainya 
  2. Karyawan Ramayana melakukan penganiayaan, pengroyokan dan sejenisnya 
  3. Karyawan Ramayana menghasut, mempengaruhi dan sejenisnya untuk melakukan perbuatan yang menyimpang dan merugikan perusahaan. 

Peraturan dan Tata Tertib Perusahaan Ramayana

Berikut adalah tata tertib dan peraturan yang ada pada Perusahaan Ramayana
  1. Karyawan Ramayana yang terlambat masuk kerja atau pulang lebih awal dari waktu yang telah ditentukan perusahaan, maka karyawan wajib melapor secara tertulis dan lisan kepada Pimpinan Divisi SDM yang bersangkutan.
  2. Setiap karyawan Ramayana wajib mencetakkan kartu absensinya masing-masing pada mesin absen yang tersedia pada saat masuk kerja, pulang keluar dan masuk istirahat (keluar dan masuk istirahat khusus untuk toko), bila tidak mengabsensi, maka gaji pada hari tersebut tidak dibayarkan.
  3. Selama jam kerja berlangsung, karyawan Ramayana tidak dibenarkan meninggalkan tempat kerja tanpa seijin Pimpinan Ramayana dan Divisi SDM Ramayana dan harus mengisi form yang telah disediakan oleh Divisi SDM  Ramayana

Sistem Rekrutmen Karyawan di Ramyana

Seleksi dan rekruitmen karyawan dilaksanakan apabila perusahaan PT. Ramayana Lestari membutuhkan karyawan untuk memenuhi kebutuhan di bidang SDM. Langkah-langkah yang digunakan dalam seleksi dan rekruitmen karyawan sbb:
  1. Membuat dan memasang informasi lowongan pekerjaan di papan informasi karyawan yang dapat dilihat masyarakat agar masyarakat yang berminat dapat mengirimkan lamaran dan portofolio. 
  2. Penerimaan surat lamaran kerja : PT. Ramayana menerima surat lamaran dari para pelamar yang kemudian diseleksi sesuai persyaratan
  3. Test : Setelah menyeleksi lamaran dan sesuai persyaratan, para pelamar dipanggil untuk mengikuti test.
    Test dibagi menjadi 2 bentuk : a) Test Umum : Intelegensi umum dan Matematika. b)   Test Khusus menurut bidang: Tes yang disesuaikan dengan bagian yang dilamar 

Prinsip Ramayana

Agar usaha perdagangan yang dijalankan oleh Ramayana terus berkembang dan maju, maka Ramayana memiliki prinsip yang terus dijaga dengan komitmen yang tinggi. Adapun prinsip tersebut antara lain :
  1. Ramayana selalu meyediakan produk berkualitas tinggi dengan harga terjangkau. 
  2. Ramayana selalu mengutamakan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan dan membina hubungan baik dengan mitra usaha.

Sumber Daya Manusia yang Dicari Ramayana Store

Ramayana menyadari bahwa SDM merupakan aset terbesar dan batu pedoman bagi seluruh operasi kesuksesan Ramayana didorong oleh keprofesionalan, dedikasi, dan pengembangan SDMpada tujuan utama Program pelatihan disesuaikan dengan kebutuhanstaff yang dilaksanakan sendiri oleh Departemen SDM yang sama baiknya dengan pelatihan yang diselenggarakan pihak luar. Pelatihan diperluas hingga tingkat manajemen senior.

Ketidakpastian politik terus menekan rupiah, peningkatan harga pembelian mempengaruhi kenaikan harga menjadi tantangan perusahaan untuk tetap berfokus pada strateginya yang menawarkan harga murah sebanding dengan berkurangnya daya beli konsumen. Ramayana tetap berusaha mengontrol biaya operasinya tidak melebihi 16% dari pendapatan kotor. Namun perusahaan mengambil keuntungan dari perkembangan otonomi daerah dan meningkatnya daya beli sebagai hasil peningkatan aktifitas ekspor pada beberapa bagian di Pulau Jawa dan di luar pulau Jawa.

Sistem Manajemen Barang, Marketing dan Promosi Ramayana

Banyaknya barang yang ada di Ramayana, membuat dibutuhkannya suatu sistem yang handal. Oleh karenanya, Ramayana menggunakan Sistem Informasi Manajemen perusahaan yang terletak pada POS yang lengkap dan sejalan dengan sistem SKU yang telah diterapkan Ramayana pada tahun 2000. Sistem ini baru dikembangkan pada barang dagangan makanan saja dan akan dikembangkan untuk keseluruhan barang dagangannya. Hal ini direncanakan siap pada akhir 2001. Sistem POS menyatukan sistem depan dan belakang kantor, membantu pengontrolan stock yang lebih akurat, dan mempercepat alur proses order. Hal tersebut dapat mengurangi biaya operasi. Selain itu, sistem ini membantu untuk mengenali kebiasaan belanja konsumen sehingga mampu memperkecil stock dan mengurangi kerugian penjualan. 

Jabatan-Jabatan yang Ada di Ramayana Store

Ketika kita masuk ke mall Ramayana, kita merasakan akan banyaknya karyawan yang bekerja disana. Ada yang sebagai SPG, Security yang ganteng-ganteng, Supervisor dan lain-lain. Ingin tau secara detil apa saja jabatan yang ada di Ramayana? baca terus artikel ini...


  1. Store Manager (SM) atau Kepala Toko
-        Jabatan ini adalah jabatan tertinggi di Ramayana. Ia bertugas mengkoordinasi dan bertanggung jawab atas seluruh kegiatan operasional toko. Bukan toko emas, tapi Ramayana tentunya. 
  1. Asisten Manager (Ass. Man) atau Wakil Kepala Toko
-        Wakil Kepala Toko di Ramayana yang membawahi Supervisor, KC, WKC, dan Pramuniaga.
-        Orang yang bertugas mengontrol aktivitas bawahannya dalam melakukan tugas dan tanggung jawabnya.

Sekelumit Tentang Ramayana

 Perusahaan ini dirintis oleh suami istri Paulus Tumewu di Ujung Pandang. Maka tahun 1978 didirikanlah outlet perintis “Ramayana Fashion Store” di Jl. H. Agus Salim Jakarta Pusat yang dikenal dengan “R 1” Dari sinilah bisnis eceran Ramayana dan Robinson Group menggurita semakin aktif mendekati konsumen.

Walaupun Indonesia mengalami ketidakpastian ekonomi dan politik, Ramayana tetap konsisten untuk melebihi target penjualan, memperluas wawasan dan melanjutkan kebijakan yang sukses diterapkan sejak krisis 1997 – 1998 yang berdampak besar terhadap industri tersebut.